Thursday, July 23, 2009

Creative Thinking

Siapa menyangka jika minuman yang sehari-hari mungkin kita suguhkan kepada tamu-tamu kita dirumah dengan kondisi hangat ataupun panas bisa di”sulap” dengan menggunakan media dalam botol atau kemasan. Pernahkan kita berpikir bagaimana mungkin sebuah teh bisa kita nikmati dalam kemasan? Atau membeli segelas air putih dalam kemasan? Mungkin kita jarang memikirkannya tentang hal kecil seperti itu, karena kita tidak pernah kritis dalam menyikapi perubahan, tetapi ini adalah contoh kecil fakta dari creative thinking yang jenius.

Para pencetus ide ini sangat jenius dalam berimajinasi untuk membangun sebuah pemikiran/gagasan, yang mungkin pada awalnya ditolak oleh berbagai kalangan karena menciptakan sesuatu produk yang tidak mungkin. Melalui proses yang tidak mudah, para pencetus ide inipun akhirnya dapat membuat sesuatu yang tadinya tidak mungkin menjadi mungkin. Kembali lagi, apakah kita pernah memikirkannya?

Dengan berpikir creative setidaknya mampu membuat keputusan dan lompatan-lompatan atau terobosan bahwa hal tersebut adalah benar. Jadi ide-ide orisinal tersebut tidak berhenti begitu saja, tetapi yang lebih penting adalah creative untuk mau melihat berbagai kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi dikemudian hari dengan visi jauh kedepan dan sekaligus berusaha mewujudkannya dengan nyata. :-)

No comments: